Karaoke Party XD

sambungan video kemarin. kalau post sebelumnya berisi kegaulan kita di kelas. sekarang mari beralih ke ruang karaoke. di post ini bakalan ada 3 video hasil karaoke kemarin. apa aja? mari ditonton!


LOVE ON TOP - David Yulian


opening song :
love on top with the "top" voice.
performance by David Yulian.
kece ya pak bos yang satu ini. luwes sekali mengikuti dentaman musik *aish*

MUDA - NIC palsu and Fans Anti Agnes


Lagu Perdamaian : 
Muda by Yulihartono and David Yulian.

bagi semua anak PKNR pasti tahu ada apa dengan mereka berdua.
yang satunya ngaku NIC sejati, satunya lagi ngaku "enggak" banget sama agnes.
kalau mereka berdua udah ketemu apalagi kalau ngomongin agnes, 
mereka berdua pasti udah  kaya anjing dan kucing yang kerjaannya berantem mulu.
tapi apa yang terjadi pada saat karaoke?
itu salah satu momen dimana mereka berdua bisa akur dan nyanyiin lagu Agnes bersama-sama,
langka sekali momen ini didapat.
dan tahu kejutan apa yang terjadi?
hemh, antara benci dengan cinta beda tipis sepertinya ya, vid? XD

EKSPRESI part II - All Member


closing song :
Ekspresi by All Members.
ini adalah lagu ekspresi part II. kenapa part II? 
karena setiap kita karaokean pasti deh di  detik terakhir kita nyanyiin lagu ini.
semuanya tertawa, semuanya senang, semua kumpul jadi satu.
ah mungkin ini yang dinamakan  kebahagiaan sesungguhnya :"D
dan disini, antara bahagia sama liar itu beda tipis ya?
lihat betapa anarkisnya kita nyanyi dan joget-joget, bahkan sampai lompat-lompat di sofa.

yang pasti,
terimakasih semuanya yaa, gue senaaaaaang sekali.
kapan-kapan kita karaokean lagi ya.
dengan member yang lebih banyak lagi,
kalau bisa PKNR diajak semua karaokean,
biar kelihatan aslinya pada gimana, hihihi :D

selamat hari sabtu!
lunas ya berarti hutang video gue :D



dian chrisniar

Comments

Popular posts from this blog

PM1

drama (lagi)