Bolu Gagal Berhasil (Brownies)!

gils, apaan banget dah gue. udah gagal pakai berhasil pula. hahaha.

jadi ceritanya kemarin itu gue iseng nyoba bikin brownies. setelah berkali-kali gagal (entah yang gosong lah, entah yang jadinya malah kayak bolu coklat  lah), eh akhirnya berhasil juga itu Brownies. puji Tuhan ya.



gak pakai basa-basi deh, mari langsung dimulai aja.

bahan-bahannya :
150 gram telur (kurang lebih 3 telur ukuran sedang)
110 gram gula pasir
5 gram ovalet/sp
1/8 sdt garam (ini dikit banget)
1/4 sdt vanila (ini agak lebih banyak dari garam)
80 gram tepung
25 gram coklat bubuk
1/8 sdt baking soda (asli ini dikit aja jangan banyak-banyak)
80 gram dark chocolate cooking (dcc)
80 gram margarine

cara membuat :
1. lelehkan dcc dan margarine
2. aduk telur, gula pasir, ovale, garam, juga vanila hingga mengembang.
3. masukkan tepung, coklat bubuk dan baking soda. aduk hingga merata.
4. setelah itu, terakhir masukkan dcc dan margarin yang sudah dilelehkan terlebih dahulu. aduk hingga tercampur rata.
5. oleskan mentega di sekeliling loyang kemudian taburkan tepung terigu sedikit di sisi loyang (agar tidak gosong), kemudian tuangkan adonan brownies tadi.
6. kalau kalian mau pakai toping juga silahkan. karena di rumah cuman ada keju, jadi ya kemarin topingnya keju.
7. panaskan oven / microwave terlebih dahulu, kurang lebih 5 menit. setelah itu masukkan adonan tadi. kenali alat pemanggang kalian masing-masing ya. berhubung di rumah gak ada oven, adanya microwave, jadi kemarin sih gue pake suhu yang sedang dengan waktu 30 menit.
8. dan... tara...... selamat menikamti. hahaha.


hasilnya gak buruk-buruk amat kok. walaupun harus gue akuin gak sebagus Amanda, cuman untuk lembut-lembutnya ya dapetlah. gak pakai basa-basi, wes... selamat mencoba gaes!


Dian Chrisniar

Comments

Popular posts from this blog

PM1

drama (lagi)

Haloha, Karawang!